KPU DKI Akan Fokus Coklit Pemilih di Apartemen dan Rusun


Mutiara Safitri 2017-03-09 21:13:13 Politik 36 kali

Sumarno (Foto : Istimewa)

Jakarta, Kabar28.com, - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta, Sumarno, menegaskan, pihaknya akan fokus melakukan pencocokan dan penelitian (Coklit) data pemilih di tempat-tempat yang selama ini sulit dijangkau oleh penyelenggara. Salah satunya, pemilih yang tinggal di apartemen.

"Sekarang, sedang dijajaki untuk membuka posko di tempat strategis seperti di apartemen. Kemudian, di tempat yang selama ini bisa dijangkau oleh kita dan masyarakat," ujar Sumarno di Hotel Novotel, Mangga Dua, Jakarta, Kamis (9/3).

Para petugas KPU DKI, kata dia, akan masuk ke apartemen dan rusun-rusun sehingga pemilih yang merasa belum terdaftar bisa melakukan pengecekan, apakah sudah terdata atau belum dan bisa mendaftar di posko tersebut. KPU, lanjut Sumarno, juga akan berkoordinasi dengan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dan tim paslon yang juga membuka posko pengaduan.

"Selain buka posko, kita kerja sama dengan Pemda DKI untuk bisa dikoordinasikan dengan pengelola apartemen. Umumnya, yang tinggal di apartemen ini kan punya hak eksklusif untuk tidak bisa dijangkau. Oleh karena itu, kemarin banyak terjadi masalah dari mereka yang tidak terdaftar. Kita berharap semuanya bisa terdaftar," tambahnya.

Sumarno menegaskan, pihaknya sangat peduli untuk memastikan semua pemilih di DKI Jakarta bisa menggunakan hak pilih pada 19 April mendatang. Selain KPU menyediakan fasilitas bagi pemilih, dia berharap, pemilih dapat proaktif untuk memastikan telah terdaftar di DPT atau memenuhi syarat sebagai pemilih.

"Karena, kita kan tidak datang seperti putaran pertama di mana coklit datang dari rumah ke rumah. Kita hanya buka posko pendaftaran. Jadi, warga diharapkan proaktif melakukan pengecekan sehingga sudah tercantum dalam DPT pada 6 April nanti," tambahnya.

Sumber : beritasatu.com

Bagikan Berita/Artikel ini :

Berita Terkait


Berita Terbaru


close