Tol Salatiga-Kartasura Bisa Dilewati Gratis Saat Mudik Lebaran 2018
Tol Salatiga-Kartasura (Foto : istimewa)
Jakarta, Kabar28.com,- Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menyampaikan tol lainnya yang nanti bisa dilalui fungsional alias gratis pada saat mudik Lebaran 2018 adalah Tol Salatiga-Kartasura sepanjang 32 kilometer (km).
Dia mengatakan, ruas Tol Salatiga-Kartasura bisa dilalui tanpa harus keluar tol. Saat ini, masih dilakukan pengerjaan jalan sepanjang 1,3 km berupa tanah yang akan dilapis dengan lean concrete setebal 10 cm.
Ditargetkan, jalur Tol Salatiga-Kartasura bisa dipakai pada awal Juni nanti. Meski begitu, ada sebuah pengecualian untuk Jembatan Kali Kenteng yang menurut dia masih belum bisa dilalui.
"Ditargetkan tanggal 2 Juni 2018 (Tol Salatiga-Kartasura) sudah selesai, termasuk jembatan sudah tersambung, kecuali Jembatan Kali Kenteng. Untuk mengatasinya telah disiapkan jalan alternatifnya," ucap Basuki dalam keterangan tertulis, Senin (28/5/2018).
Jalan alternatif yang disiapkan, yakni jalan melintasi bawah jembatan sepanjang 500 meter, yang terdiri dari dua lajur dengan pengerasan beton. Jembatan Kali Kenteng ditargetkan rampung pada akhir 2018.
Setelah pekerjaan konstruksi tol selesai pada 2 Juni 2018, akan dilanjutkan pembersihan, pemasangan penerangan, dan penyiapan rest area hingga 8 Juni 2018.
Nantinya, akan terdapat dua rest area pada ruas ini, yakni rest area Koripan dan rest area Mudal. Tempat peristirahatan tersebut bakal dilengkapi berbagai fasilitas tempat parkir, musala, pos kesehatan, bengkel darurat, toilet, hingga rumah makan.
Sumber : liputan6.com