Tokoh Masyarakat Gandus Ajak Masyarakat Jaga Keamanan dan Kebersihan


Arie Perdana Putra 2018-04-10 18:11:49 Palembang 32 kali

Syofwatillah Mohzaib bersama Akhmad Najib. (Foto; Anton)

PALEMBANG, Kabar28.com,- Pembangunan infrastruktur di Kota Palembang saat ini gencar dilakukan. Seperti Light Rail Transit (LRT) atau kereta api ringan dan cepat, jembatan Musi IV dan Musi VI serta Underpass.

Gubernur Sumatera Selatan, Alex Noerdin mengatakan, semua pembangunan tersebut dilakukan menggunakan APBN. "Anggarannya menggunakan APBN, sehingga kita tidak mengeluarkan uang untuk membangunnya," kata Alex saat bersilaturrahmi dengan masyarakat Gandus, Selasa (10/4/2018).

Sementara itu, tokoh masyarakat Gandus, Syofwatillah Mohzaib mengajak masyarakat untuk selalu menjaga keamanan di kota Palembang. "Saya minta masyarakat juga selalu menjaga kebersihan kota Palembang," ajakanya. (ant)

Bagikan Berita/Artikel ini :

Berita Terkait


Berita Terbaru


close