Kata Kepala Sekolah Ini Kesejahteraan Guru Sudah Baik


Junaedi Abdillah 2016-11-28 14:53:35 Ogan Ilir 126 kali

Kepala SMA N 1 Indralaya Selatan. (foto : arie)

Indralaya, Kabar28.com - Perhatian pemerintah terhadap guru saat ini dinailai cukup baik. Berbagai upaya dilakukan untuk meningkatkan kualitas dan kesejahteraan para guru.

Salah satunya diungkapkan Kepala Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Indralaya Selatan Kabupaten Ogan Ilir (OI), Heru Supeno.

 Menurutnya, perhatian Pemerintah terhadap guru dan dunia pendidikan sudah baik, tinggal kedepan perlu peningkatan dan pemerataan saja di setiap daerah.

"Dari tahun ke tahun pemerintah sudah berbuat banyak terhadap peningkatan kesejateraan guru. Seperti melalui sertifikasi guru dan reward bagi guru berprestasi. Selain itu, berbagai upaya untuk meningkatkan kualitas para guru juga sudah dilakukan melalui Uji Kompetensi Guru (UKG)," katanya.

Ditambahkan Heru, atas semua perhatian pemerintah terhadap guru tersebut, sekarang tinggal bagaimana para guru mewujudkan harapan pemerintah untuk menciptakan guru yang profesional, bermartabat dan sejahtera.

"Secara individual tentunya guru harus berusaha meningkatkan kualitas mereka sebagai tenaga pendidik, karena guru sebagai tenaga pendidik dan sebagai motivator pendidikan harus berkompeten agar menghasilkan kualitas pendidikan yang bagus pula," terangnya.

Seiring meningkatnya perhatian pemerintah terhadap kesejahteraan guru PNS, dirinya juga berharap kedepan pemerintah bisa meningkatkan kesejahteraan guru non PNS.

"Kita berharap pemerintah juga memperhatikan kesejahteraan guru honorer. karena guru honorer  juga memiliki tugas yang sama seperti guru PNS, tinggal kedepan bagaimana pemerintah membuat gebrakan baru sebagai upaya meningkatkan kesejahteraan guru honorer tersebut," harapnya.

Lebih jauh dikatakan Heru, selain perhatian pemerintah terhadap kesejahteraan dan kualitas guru, pemerintah juga sudah menunjukkan komitmen mereka terhadap upaya peningkatan kualitas lembaga pendidikan yang ada, khususnya di lembaga pendidikan yang dipimpinnya sekarang ini.

"Secara umum perhatian pemerintah terhadap lembaga pendidikan itu sudah cukup baik, kalaupun masih ada sekolah-sekolah yang lantai dan atapnya belum layak, itu karena memang dana yang dimiliki terbatas dan kedepan tinggal bagaimana caranya pemerintah melakukan pemerataan pembangunan di sekolah-sekolah," tutupnya. (app)

 

Bagikan Berita/Artikel ini :

Berita Terkait


Berita Terbaru


close