117 Kelompok Tani Ogan Ilir Terima Bantuan Alat Pertanian
Plt Bupati OI HM Ilyas Panji Alam bersama Dandim 0402 OI/OKI, Letkol KAV Dwi Irbaya Sandra dan kelompok tani. (foto : istimewa)
Indralaya, Kabar28.com,- Guna meningkatkan hasil panen Padi, sebanyak 117 Kelompok Tani (Koptan) yang tersebar di 4 Kecamatan Kabupaten Ogan Ilir (OI) mendapatkan sejumlah bantuan alat pertanian yang diserahkan langsung secara simbolis oleh Plt Bupati OI HM Ilyas Panji Alam, di kantor Kecamatan Pemulutan OI, Rabu (5/4).
Acara penyerahan bantuan tersebut, dihadiri oleh Tim Sergap Mabes TNI Kolonel Infantri Sudrajat, Dandim 0402 OI/OKI, SKPD di lingkup Pemkab OI, Camat, Kades, dan ribuan anggota koptan OI.
Kepala Dinas Pertanian OI Zainuri Afrizal mengatakan bahwa bantuan alat pertanian berasal dari Kementerian Pertanian dan Ketahanan Pangan RI, berupa 7 unit Harvester Combine, 4 Unit Traktor roda 4, 3 unit Handtraktor, dan 3 unit Pompa Air.
"Bantuan itu diserahkan langsung oleh Plt Bupati OI HM Ilyas Panji Alam kepada Gabungan Kelompok Tani, Koptan dan unit pengelola Jasa Alat Mesin Tani yang tersebar di 4 kecamatan dalam OI seperti, Kecamatan Pemulutan, Pemulutan Selatan, Indralaya Utara dan Rantau Panjang dengan sasaran pemanfaatan sekitar dua ribu lebih Kepala Keluarga," ujarnya.
Sementara itu, Plt Bupati OI HM Ilyas Panji menambahkan, bantuan alat pertanian yang diserahkan kepada masyarakat ini dapat dimanfaatkan dengan baik, sebagai pendukung dan penunjang peningkatan kesejahteraan ekonomi para petani.
"Kecamatan Pemulutan Kabupaten OI merupakan salah satu daerah penyangga sumsel dalam menjaga swasembada pangan, bantuan ini diharapkan juga agar panen padi milik masyarakat dapat meningkat, saya menghimbau agar bantuan alat pertanian ini dapat digunakan secara bergiliran jadi setiap kelompok dapat menikmati dan memanfaatkannya, kepada kades dan camat diharapkan dapat mengawasi pemanfaatan bantuan alat pertanian tersebut khusus untuk masyarakat OI serta jangan sampai digunakan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab atau diluar OI," jelasnya.***(Nik)