Drumband Cilik Tampil Memukau di HKN Ke 52 Ogan Ilir


Junaedi Abdillah 2016-11-16 17:28:41 Ogan Ilir 183 kali

Penampilan yang memukan penonton saat acara HKN ke 52 di Ogan Ilir. (foto : abdi)

Indralaya, Kabar28.com - Memeriahkan Hari Kesehatan Nasional (HKN), ke 52 tahun 2016 di kabupaten Ogan Ilir (OI), Drumband SD Muhammadiyah 22 Desa Srijabo, Kecamatan Sungai Pinang Kabupaten OI unjuk kebolehan di depan Plt Bupati OI HM Ilyas Panji Alam dan undangan lainnya.

Tampil dengan lincah nan gemulainya, 60 personil drumband SD Muhammadiyah dengan membawakan lima buah lagu nasional, diantaranya lagu 'Padamu Negeri'.‎

Pantauan Kabar28.com dilapangan, Rabu (16/11), personil yang berjumlah  60 orang ini direkrut dari kelas 4-6‎ SD, kendati masih kelihatan malu malu tampil, tapi tetap berusaha untuk tampil memukau.

Dua orang marcing band tampil enerjik dipandu kacamata putih dan penampilannya bertambah berani dan mempesona.‎

“Meski masih sekolah dasar, namun sudah terliha menguasai alat musik. Ini sebuah terobosan dan harus tetap dijaga dan dilatih,” ungkap Yan, salah satu peserta acara HKN. (abd)

 

Bagikan Berita/Artikel ini :

Berita Terkait


Berita Terbaru


close