Operasi Zebra, Satlantas Polres Lahat "Kandangkan'' 30 Kendaraan
Salah Satu Personel Satlantas Memeriksa Perlengkapan Kendaraan. (Foto : Jumrah/Kabar28.com)
LAHAT, Kabar28.com,- Dua hari terakhir selama Operasi Zebra, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Lahat telah menilang 30 kendaraan diantaranya SIM 11 buah dan STNK 16 buah. Selain itu, barang bukti berupa R2 1 kendaraan, R4 1 kendaraan dan R6 1 kendaraan.
Kasatlantas Polres Lahat, AKP. Dhani menghimbau supaya masyarakat lebih mematuhi peraturan lalu lintas. Seperti memakai helm dan perlengkapan kendaraan.
"Kita berharap masyarakat bisa lebih sadar lagi sehingga kedepan walaupun tidak ada polisi di jalan, masyarakat terus menggunakan perlengkapan kendaraan," bebernya.
Disinggung mengenai tingkat lakalantas di bumi Seganti Setungguan, Dhani mengungkapkan, tingkat laka pada tahun 2017 menurun dibanding dengan tahun 2016.
"Disini terus kami menghimbau untuk masyarakat lahat supaya lebih menyadari tentang perlengkapan kendaraan baik roda dua maupun roda empat, sehingga kedepan lahat bisa menjadi kota tertib lalu lintas," pungkasnya. (jum)