PTBA Raih Peningkatan Kinerja dan Penghargaan Selama 2016
PT Bukit Asam (PTBA) Persero Tbk. (foto : istimewa)
Muara Enim, Kabar28.com ,- Selama 2016 PT Bukit Asam (PTBA) Persero Tbk, berhasil mengukir berbagai prestasi. Selain itu, kinerja perusahaan secara keseluruhan mengalami peningkatan seperti di bidang produksi, penjualan dan angkutan batubara.
"Alhamdulillah, selama 2016 berbagai prestasi berhasil diraih, terutama kinerja perusahaan selama 2016 mengalami peningkatan secara keseluruhan. Menyongsong 2017 ini, kita targetkan peningkatan kinerja dari tahun 2016. Serta berbagai prestasi dan penghargaan akan berupaya kita ukir kembali," tutur Direktur Utama PTBA Arviyan Arifin melalui Direktur Niaga Arie Prabowo Ariotedjo saat acara menyambut tahun baru 2017, bertempat di Gedung Olahraga PTBA Tanjung Enim, Sabtu (31/12), malam.
Arie Prabowo menjelaskan, selama 2016 tercatat ada 21 prestasi dan penghargaan yang diterima dari sejumlah lembaga kajian independen dan pemeringkatan nasional, baik itu bidang bisnis maupun bidang pengelolaan lingkungan dan sosial.
"Diantara penghargaan itu adalah Proper Emas tahun 2016, sebagai penghargaan tertinggi dibidang pengelolaan lingkungan hidup termasuk lingkungan sosial kemasyarakatan. Dengan demikian, kita berharap tidak ada lagi pihak-pihak yang mengatakan bahwa PTBA merusak lingkungan atau tidak peduli terhadap lingkungan," ucapnya.
Oleh karena itu, tambahnya, sebagai wujud syukur atas peningkatan kinerja dan diraihnya berbagai prestasi tersebut. PTBA membagikan sebanyak 8.000 paket sembako kepada masyarakat yang bersentuhan langsung dengan PTBA di lima kecamatan di wilayah Kabupaten Muara Enim dan Lahat.
"Selanjutnya, pada 2017 dengan dukungan berbagai pihak, kita yakin PTBA dapat meningkatkan target kinerja diantaranya bidang produksi bisa mencapai 24,07 juta ton, pembelian mencapai 27,09 juta ton, penjualan mencapai 27,29 juta ton dan angkutan kereta api mencapai 21,70 ton," terangnya. (Sis).