Komisaris Independen Adaro Palgunadi Tatit Meninggal Dunia


Mutiara Safitri 2018-05-28 15:50:06 Nasional 35 kali

Palgunadi Tatit Setyawan (Foto : istimewa)

Jakarta, Kabar28.com,- Komisaris Independen PT Adaro Enegy Tbk (ADRO) Palgunadi Tatit Setyawan meninggal dunia. Sebelum menjabat sebagai komisaris Independen di ADRO, almarhum sempat menduduki jabatan penting di PT Astra Internasional Tbk (ASII).

Almarhum meninggal pada Senin, 28 Mei 2018 pada pukul 07.20 WIB di Rumah Sakit Pondok Indah. Jenazah disalatkan di Masjid Pondok Indah Jakarta, pada pukul 10.00 WIB.

Informasi tersebut juga menyebutkan bahwa jenazah langsung berangkat ke Lembang, Bandung, untuk dimakamkan di Pemakaman Jayagiri Lembang. Perkiraan pemakaman akan dilakukan pada pukul 14.00 WIB.

Palgunadi mencatatkan karier yang cemerlang sepanjang hidupnya. Dia diangkat sebagai Komisaris Independen ADRO pada 2008, dan diangkat kembali pada 2013.

Palgunadi memperoleh gelar sarjana teknik mesin dari Institut Teknologi Bandung (ITB) pada tahun 1962 dan diploma teknik balistik University of Belgrade’s Yugoslavian Military Science and Industry Institute pada tahun 1966. Dia bertugas di Angkatan Darat Indonesia, mencapai pangkat Letnan Kolonel sebelum pensiun pada tahun 1981.

Palgunadi Tatit Setyawan bergabung dengan PT United Tractors Tbk pada tahun 1982, awalnya menjabat sebagai manajer dan kemudian sebagai Direktur dan Komisaris hingga 1998. Beliau juga menjadi Senior Vice President PT Astra International Tbk dari 1989 sampai 1997, Direktur Utama PT Astra Mitra Ventura dari 1992 sampai 1997, Asia Regional Direktur dari GIBB Ltd dari tahun 1997 hingga 1999, Executive Vice President PT Raja Garuda Mas dari tahun 2000 sampai 2002 , Komisaris Independen PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk dari tahun 2004 hingga 2011, dan Presiden Komisaris PT Jakarta Propertindo dari 2010 hingga 2013.

Beliau juga menjabat di Dewan Pengawas Yayasan Adaro Bangun Negeri pada 31 Desember 2017.

Sumber : okezone.com 

Bagikan Berita/Artikel ini :

Berita Terkait


Berita Terbaru


close