Satker BBPJN Sebut Kerusakan Jalan di Indralaya Tanggung Jawab Pemprov Sumsel


Arie Perdana Putra 2018-02-17 12:20:12 Ogan Ilir 97 kali

Kondisi jalan rusak di depan penginapan Citra Indralaya

INDRALAYA, Kabar28.com,- Banyaknya lubang di sepanjang Jalintim Inderalaya-Kayuagung, mulai dari Km 32 sampai ke pasar Inderalaya Kabupaten Ogan Ilir (OI), menjadi penyebab utama terjadinya kecelakaan lalulintas, khususnya pengendara sepeda motor. Bahkan, tak jarang bisa menimbulkan korban jiwa.

Menurut pantauan, terdapat beberapa titik lubang yang sangat membahayakan nyawa pengendara, antara lain di depan penginapan Citra Indralaya yang terhitung ada enam titik lubang jalan, salah satunya memiliki kedalaman lebih kurang 30 centimeter.

Menurut warga sekitar lokasi, khususnya badan jalan lintas yang berada di depan penginapan citra Indralaya, dalam kurun waktu hampir satu bulan terakhir ini saja sudah tak terhitung lagi jumlah pengendara yang mengalami lakalantas tunggal usai sepeda motor yang dikendarainya terperosok ke dalam lubang.

“Sudah banyak sekali pak pengendara sepeda motor yang terjatuh usai sepeda motornya terperosok kedalam jalan yang berlobang. Bahkan, pernah menimbulkan korban jiwa. Pengendara terperosok, lalu dibelakangnya ketabrak mobil itu pernah terjadi,” kata Ujang seorang pedagang buah yang biasa mangkal dipinggiran trotoar Jalintim.

Sementara itu, Satker BBPJN III Wilayah Sumsel I, Alvin mengaku bila kerusakan Jalintim Inderalaya-Kayuagung merupakan tanggung jawab Pemerintah Provinsi.

“Pertanggungjawaban perbaikannya sudah dialihkan ke Pemerintah Provinsi,” katanya. (app)

Bagikan Berita/Artikel ini :

Berita Terkait


Berita Terbaru


close