Kantor Golkar OI Berubah Jadi Posko HDMY


Arie Perdana Putra 2018-01-31 14:24:51 Ogan Ilir 64 kali

Posko pemenangan HDMY di Jalan Lintas Timur KM 34, Komplek Serai Indah, Indralaya Indah

INDRALAYA, Kabar28.com,- Kantor DPD Partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Ogan Ilir, di Jalan Lintas Timur KM 34, Komplek Serai Indah, Indralaya Indah kini berubah jadi Posko Pemenangan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur, Herman Deru-Mawardi Yahya (HDMY.

Pantauan di lapangan, terlihat kantor DPD Partai Golkar berpindah ke komplek Ruko D'Slaya Residence di jalan lintas timur KM 33 Indralaya Indah samping gerbang tol Palembang-Indralaya (Palindra).

Adam salah seorang warga sekitar mengatakan, sejak beberapa minggu belakangan ini eks kantor DPD Golkar OI berubah jadi posko HDMY. Namun, dirinya tak mengetahui persis mengapa kantor DPD Golkar tersebut berubah jadi posko pemenangan HDMY.

''Saya tak tahu persis, mungkin karena Pak Mawardi nyalon wakil gubernur, sedangkan partai Golkar tidak mendukung pak Mawardi, jadi kantor Golkar pindah ke lokasi yang baru seperti sekarang ini,'' katanya.

Seperti yang diketahui, Partai Golkar mengusung Dodi Reza Alex sebagai calon gubernur Sumsel. Sementara, H. Mawardi Yahya jug mencalonkan diri sebagai wakil gubernur Sumsel 2018 berpasangan dengan H. Herman Deru diusung Partai NasDem, PAN dan Hanura. Akibatnya, Ketua DPD Partai Golkar Sumsel H. Alex Noerdin murka dan memecat H. Mawardi Yahya sebagai Ketua DPD Partai Golkar OI dan menunjuk Herman Firdaus sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPD Partai Golkar OI. (app)   

Bagikan Berita/Artikel ini :

Berita Terkait


Berita Terbaru


close