Muaraenim, Kabar28.com, – Untuk memberikan kenyamanan kepada masyarakat yang melaksanakan tradisi mudik atau pulang kampung, Satlantas Polres Muaraenim akan mendirikan delapan pos pelayanan (Posyan) mudik di wilayah Kabupaten Muaraenim. Hal ini disampaikan Kasatlantas Polres Muaraenim, AKP Adik Listiyo saat disambangi MS di ruang kerjanya, Selasa (13/6).
Dikatakan Adik, Posyan mudik terdiri dari beberapa unsur seperti Dishub, Dinkes dan PU. Selain itu, Posyan Mudik juga akan menyediakan rest area untuk tempat beristirahat para pemudik yang kelelahan. “Kita juga telah mengimbau kepada SPBU dan rumah makan agar menyediakan rest area berupa field bed untuk para pemudik yang kecapean. H-7 lebaran Posyan ini sudah aktif beroperasi,” ujar Adik.
Selain mendirikan Pos Pelayanan, Polres Muaraenim juga akan giat patroli, guna menekan angka kriminalitas. “Kita juga akan menyiagakan personil sebagai pemecah titik macet serta melakukan pengamanan pasar,” imbuhnya.
Kepada semua masyarakat Kasatlantas mengimbau agar tidak melakukan kegiatan negatif, seperti nongkrong dan balap liar sebelum sahur dan buka puasa. “Untuk pengguna jalan, jangan dijadikan euforia pada malam lebaran. Jika nanti ingin melaksanakan takbiran konvoi, tolong hubungi Polsek terdekat agar dikawal,” pungkas Adik. (lc/ms)

Berita Terbaru
Terima SK Penetapan, Budi: GEMPITA OI Siap Bersinergi dengan Semua Pihak
INDRALAYA, Kabar28.com,- DPP LSM Generasi Muda Peduli Tanah Air (GEMPITA) melalui Koordinator Wilayah (Korwil) Sumatera, Dahlia membentuk dan menetapkan tiga DPD di Provinsi Sumatera Selatan. Tiga DPD yang dibentuk dan ditetapkan adalah Ogan ...
Terima SK Penetapan, Budi: GEMPITA OI Siap Bersinergi dengan Semua Pihak
INDRALAYA, Kabar28.com,- DPP LSM Generasi Muda Peduli Tanah Air (GEMPITA) melalui Koordinator Wilayah (Korwil) Sumatera, Dahlia membentuk dan menetapkan tiga DPD di Provinsi Sumatera Selatan. Tiga DPD yang dibentuk dan ditetapkan adalah Ogan ...
Terima SK Penetapan, Budi: GEMPITA OI Siap Bersinergi dengan Semua Pihak
INDRALAYA, Kabar28.com,- DPP LSM Generasi Muda Peduli Tanah Air (GEMPITA) melalui Koordinator Wilayah (Korwil) Sumatera, Dahlia membentuk dan menetapkan tiga DPD di Provinsi Sumatera Selatan. Tiga DPD yang dibentuk dan ditetapkan adalah Ogan ...
Warga Way Berulu Terima Sembako dari Pangdam II/Swj
LAMPUNG, Kabar28.com,- Komando Daerah Militer (Kodam) II/Sriwijaya bersama PTPN VII Unit Way Berulu dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pesawaran, Lampung melakukan bakti sosial (baksos), Senin (9/5/2022). Pangdam II/Sriwijaya, Mayor Jenderal Agus S...
Korban Ledakan di Lebanon Dikabarkan Terus Bertambah
Kabar28.com,- Ledakan dahsyat terjadi di Beirut, Lebanon pada Selasa 4 Agustus waktu setempat. Hingga Rabu (5/8/2020) pagi, korban tewas akibat ledakan dilaporkan sebanyak 73 orang dan 3.700 lainnya luka-luka. Jumlah korban dikabarkan terus b...
