Dana Desa Untuk Fasilitas Publik


Junaedi Abdillah 2016-11-22 09:01:37 Ogan Ilir 136 kali

Pjs Kades Kasih Raja, Jazili. (foto : arie)

Indralaya, Kabar28.com,- Pejabat Sementara (Pjs) Kepala Desa (Kades) Kasih Raja, Kecamatan Lubuk Keliat Kabupaten Ogan Ilir (OI), Jazili mengaku sangat berterimakasih kepada Pemerintah Daerah dan Pusat yang telah memberikan perhatian kepada desa yang ia pimpin.

"Saya sangat berterimakasih kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) OI dan Pemerintah Pusat yang telah memberikan Dana Desa (DD), dengan dana tersebut kita bisa melaksanakan pembangunan di desa secara bertahap dan berkesinambungan, seperti jalan setapak, gedung Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), serta fasilitas publik lainnya," ujarnya.

Dikatakan Jazili, selain mendapatkan bantuan dari Pemkab OI dan Pemerintah Pusat, Desa Kasih Raja juga mendapatkan bantuan dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) dan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumatera Selatan (Sumsel) dalam bentuk Dana Aspirasi.

"Alhamdulillah desa kita mendapat kucuran dana aspirasi anggota DPRD Sumsel Rusdi Tahar, bantuan tersebut dalam bentuk pembangunan jalan rabat beton sepanjang satu kilometer, dengan bantuan tersebut jalan di desa semakin bagus," ujarnya.

Lanjut Jazili, dengan adanya pembangunan fasilitas publik dan infrastruktur yang ada tersebut, dirinya berharap kepada masyarakat agar menjaga setiap bangunan yang ada dan bekerjasama dengan Kades terpilih dalam melaksnakan pembangunan desa.

"Setelah dilantiknya Kades terpilih nanti saya berharap masyarakat dapat bekerjasama dengan Kades dalam pembangunan. Selain itu, masyarakat juga bertanggung jawab dalam menjaga dan merawat bangunan yang sudah ada serta selalu menjaga kebersihan desa, karena kebersihan adalah pangkal kesehatan," pungkasnya. (app)

 

Bagikan Berita/Artikel ini :

Berita Terkait


Berita Terbaru


close